Search

Jaga Kebugaran Tubuh, Jajaran Lapas Narkotika Karang Intan Ikuti Senam Virtual

Jajaran Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan

 

Karang Intan, INFO_PAS – Berolah raga dalam rangka mewujudkan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) yang sehat dan produktif, Sekretariat Jenderal menggelar senam bersama secara virtual, yang diikuti pegawai Kemenkumham di seluruh Indonesia. 

 

Jajaran Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, yang dikomandoi langsung oleh Kepala Lapas (Kalapas) Wahyu Susetyo, ajak seluruh struktural dan staf, laksanakan senam virtual di Aula Ruang Kunjungan, Jum’at (03/02).

 

“Hari ini kita mengikuti senam virtual yang digelar Sekretariat Jenderal, olahraga senam, aerobic dan zumba. Gerakan-gerakan tersebut baik untuk meningkatkan kebugaran dan kesegaran tubuh,” jelas Kalapas.

 

Lebih lanjut Kalapas mengungkapkan, kegiatan senam virtual yang diikuti jajarannya merupakan agenda rutin mingguan, merupakan komitmen dan upaya pimpinan Kemenkumham agar kondisi tubuh seluruh jajaran tetap sehat, stabil dan bugar di tengah masih belum redanya pandemi Covid-19.

 

Petugas Lapas Narkotika Karang Intan diarahkan untuk mengikuti gerakan-gerakan senam, aerobic, dan zumba yang dipimpin instruktur professional, Miss Tira. Senam virtual merupakan sebuah metode yang diajarkan oleh kondisi pandemi Covid-19 sehingga dapat beradaptasi dengan memanfaatkan teknologi.

 

“Seluruh jajaran Lapas Narkotika Karang Intan mengikuti senam dengan baik, penuh semangat hingga akhir kegiatan,” pungkas Kalapas.

 

Kegiatan senam jajaran Lapas Narkotika Karang Intan kemudian ditutup dengan menyantap bersama bubur ayam di Saung Sarang Asimilasi dan Edukasi (SAE). (arb)

0 Komentar