Search

Hormat kepada Para Pejuang Kemerdekaan: Lapas Banjarmasin Gelar Gotong Royong Bersihkan Taman Makam Pahlawan Bumi Kencana Banjarbaru

Hormat kepada Para Pejuang Kemerdekaan: Lapas Banjarmasin Gelar Gotong Royong Bersihkan Taman Makam Pahlawan Bumi Kencana Banjarbaru


Banjarmasin, Humas (03/08) Sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pejuang kemerdekaan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Banjarmasin menggelar kegiatan gotong royong dalam membersihkan dan merawat taman makam pahlawan di Bumi Kencana Banjarbaru. Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa semangat perjuangan dan patriotisme terus dijaga dan dipersembahkan oleh generasi muda.

Dalam acara yang dihadiri oleh petugas Lapas Banjarmasin, dengan penuh kesungguhan dan rasa tanggung jawab bergotong royong membersihkan dan merapikan makam para pahlawan yang terletak di Bumi Kencana Banjarbaru.

Bapak Herliadi Kepala Lapas Banjarmasin, menyatakan, "Kami merasa terhormat dapat mengadakan kegiatan ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah berkorban untuk kemerdekaan bangsa. Kami percaya bahwa semangat perjuangan mereka akan terus hidup dan menjadi inspirasi bagi generasi muda.

Kegiatan gotong royong ini diharapkan tidak hanya menjadi momen sekali-sekali, melainkan menjadi bagian dari agenda rutin dalam berbagai kegiatan positif yang memberikan dampak baik bagi masyarakat dan bangsa. Dengan demikian, semangat perjuangan para pejuang kemerdekaan akan terus diwariskan dan diperjuangkan oleh generasi-generasi berikutnya.

0 Komentar