Search

Acara Puncak Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60: Bapas Amuntai Gelar Upacara dan Syukuran

NewsIndonesia - Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Amuntai meriahkan peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) Ke-60 dengan menggelar upacara dan syukuran pada hari ini, Sabtu (27/4) Acara yang dihadiri oleh pejabat terkait, dan para anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Bapas Amuntai ini diselenggarakan sebagai bentuk apresiasi terhadap dedikasi dan kontribusi insan-insan Pemasyarakatan dalam melaksanakan tugas.

Upacara digelar di lapangan upacara Bapas Amuntai, bertindak sebagai Inspektur adalah Kepala Subseksi Bimbingan Klien Dewasa (Kasubsi BKD) Rohmatullohi, diawali dengan Penghormatan, Pembacaan sejarah singkat Pemasyarakatan, Mengheningkan cipta, Pembacaan teks Pancasila, Pembacaan teks Pembukaan Undang- Undang Dasar Tahun 1945, Pembacaan Tri Dharma Petugas Pemasyarakatan, Amanat, Menyanyikan  Mars Pemasyarakatan, doa dan diakhiri dengan Penghormatan Umum. Usai upacara bertempat di aula Bapas Amuntai dilakukan syukuran potong tumpeng sebagai simbol bertambahnya usia Pemasyarakatan yang semakin maju dan matang serta wujud syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa.

"Kami sangat bangga dapat merayakan Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-60 ini bersama-sama. Ini adalah momen penting untuk memperkuat semangat dalam melaksanakan tugas pemasyarakatan dengan penuh dedikasi," tutur Kepala Bapas Amuntai, Eri Triyanto, dalam sambutannya ditempat terpisah.

Selain upacara, rangkaian HBP ke-60 tahun 2024 yang tahun ini mengambil tema “ Pemasyarakatan Pasti Berdampak “ juga  diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya seperti pembagian takjil kepada masyarakat, bakti sosial, donor darah, dan berbagai perlombaan yang melibatkan narapidana dan petugas Pemasyarakatan. Acara berlangsung meriah dan penuh makna, menunjukkan sinergi antara Pemasyarakatan, Warga Binaan Pemasyarakatan, klien Pemasyarakatan, Anak, dan masyarakat dalam membangun pemasyarakatan yang lebih baik.

- Bapas Amuntai

0 تعليقات