Search

Memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan, Rutan Pelaihari Gelar Pemeriksaan Kesehatan dan Edukasi

NewsIndonesia - Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60 Tahun 2024, Rutan Kelas IIB Pelaihari bekerjasama dengan Puskesmas Angsau menggelar kegiatan Pemasyarakatan Sehat. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum'at (19/4/2024) di Klinik Pratama Rutan Kelas IIB Pelaihari.

Kepala Rutan Pelaihari, Fani Andika, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran para pegawai dan warga binaan pemasyarakatan (WBP). "Kegiatan ini merupakan wujud komitmen Rutan Kelas IIB Pelaihari dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal bagi para pegawai dan WBP," ujar Fani Andika.

Kegiatan Pemasyarakatan Sehat ini meliputi pemeriksaan kesehatan melalui program Posbindu PTM (Pos Pembinaan Terpadu Penyakit Tidak Menular) dan program skrining VCT (Voluntary Counseling and Testing) HIV, serta pengobatan massal.

Sebanyak 8 orang pegawai dan 59 orang WBP mengikuti kegiatan ini. Bagi WBP yang terdeteksi memiliki risiko tinggi kesehatan pada skrining PTM, akan diberikan tindak lanjut berupa terapi medis sesuai saran dokter Tim Posbindu Puskesmas Angsau.

"Kami juga memberikan edukasi kepada para pegawai dan WBP tentang pentingnya menjaga kesehatan dan pola hidup sehat," tambah Fani Andika.

Kegiatan Pemasyarakatan Sehat ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para pegawai dan WBP tentang pentingnya menjaga kesehatan. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai upaya untuk mewujudkan Rutan Kelas IIB Pelaihari yang sehat dan bebas dari penyakit menular.

- Rutan Pelaihari

0 Komentar