Search

Dirwatkeshab Ditjenpas Apresiasi Poli Klinik dan Dapur Bersih Lapas Narkotika Karang Intan

NewsIndonesia – Direktur Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi (Dirwatkeshab) pada Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Elly Yuzar, sambangi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Karang Intan, Sabtu (4/5). Kunjungan pejabat membidangi masalah kesehatan dan rehabilitasi Pemasyarakatan itu disambut hangat Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo, dan jajaran.

 

“Saya mengapresiasi dan memuji perubahan yang dilakukan Lapas Narkotika Karang Intan dari terakhir kali kunjungan yang saya lakukan, khususnya untuk penyelenggaran layanan kesehatan pada Poli Klinik Lapas, dan dapur bersih untuk penyelenggaraan makanan bagi warga binaan,” ujar Elly Yuzar, usai tinjau langsung dua layanan itu.

 

Di hadapan seluruh struktural Lapas Narkotika Karang Intan, dirinya berpesan agar menjaga persatuan layaknya sapu lidi. Jika tidak diikat, maka lidi tersebut akan tercerai berai. Tetapi jika digabungkan dan diikat menjadi sapu, tidak ada manusia yang dapat mematahkannya.

 

“Menjadi petugas Pemasyarakatan jangan diibaratkan seperti satu lidi, namun harus menjadi sapu yang dapat berguna dan kuat untuk pembangunan organisasi. Artinya, kita harus menjaga persatuan dan kesatuan, merapatkan barisan sehingga tidak sampai terpecah belah, untuk menjalankan roda organisasi,” pintanya.

 

Sementara itu, Kepala Lapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo, menyambut baik kunjungan yang dilakukan Dirwatkeshab pada satuan kerja yang dipimpinnya. Ia menegaskan komitmen untuk selalu memberikan yang terbaik dalam setiap penyelenggaraan layanan yang diberikan kepada warga binaannya.

 

“Kita berkomitmen untuk selalu memberikan yang terbaik terhadap warga binaan, terutama yang baru saja disinggung Dirwatkeshab, layanan kesehatan pada Poli Klinik dan penyelenggaraan makanan pada dapur bersih. Kita ingin warga binaan selalu sehat, dimulai dari dapur yang juga sehat, dan jika warga binaan memerlukan layanan kesehatan, maka Poli Klinik siap memberikan yang terbaik, semua itu penting untuk suksesnya penyelenggaraan pembinaan yang kita lakukan,” pungkasnya.


- Lapas Narkotika Karang Intan

0 Komentar