Search

Pegawai Lapas Narkotika Nusakambangan Dampingi Tim Pematokan Guna Proses Sertifikasi Lahan Pulau Nusakambangan

Newsindonesia – Petugas Lapas Narkotika Kelas IIA Nusakambangan laksanakan giat pematokan batas wilayah area Lapas bersama Tim Pendampingan dan Tim Konsultan PT. Trisaka Kopkarsentra Utama. Kegiatan ini bertujuan untuk Pengumpulan Data Standar Barang Standar Kebutuhan Barang Milik Negara (BMN).

Kegiatan pemasangan patok tanda batas ini dilaksanakan dengan tujuan mempercepat dan mempermudah proses pengukuran tanah yang nantinya akan dilakukan oleh petugas ukur dari Kantor Pertanahan, sehingga proses pensertipikatan BMN berupa tanah dapat berjalan dengan lancar. Selain itu, pemasangan patok tanda batas ini juga akan memberikan kepastian atas luasan tanah yang dimiliki Lapas Narkotika Nusakambangan sehingga meminimalisir sengketa tanah dengan masyarakat di kemudian hari.

Kalapas Narkotika Nusakambangan (Rindra Wardhana), menyampaikan bahwa pemasangan patok tanda batas ini dalam rangka menjaga aset negara, "Sudah puluhan tahun belum bersertipikat, dengan adanya program ini kita ikut serta mengamankan aset negara".

0 Komentar