NewsIndonesia - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura menghadiri kegiatan arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, yang digelar secara daring melalui platform Zoom. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Kepala LPKA Kelas I Martapura dan diikuti oleh Kepala LPKA, Dwi Hartono, beserta jajaran pejabat struktural dan fungsional pada Selasa (23/10).
Dalam kesempatan tersebut, Menteri Agus Andrianto memperkenalkan diri secara resmi sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan yang baru. Beliau menyampaikan harapannya agar dapat bekerja sama dengan seluruh jajaran dalam membangun Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang lebih maju, berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan juga menekankan beberapa program kerja yang akan diakselerasi diantaranya: 1. Memberantas peredaran Narkoba di Lapas dan Rutan; 2. Mendukung program ketahanan pangan dengan mengkaryakan para warga binaan untuk dapat memproduksi pangan (hidroponik, tambak ikan dan lain-lain) pada UPT Pemasyarakatan; 3. Memberikan bansos kepada keluarga warga binaan yang tidak mampu; 4. Mengatasi permasalahan overcapacity, kita akan merumuskan solusi secara komprehensif; 5. Beberapa program di bidang keimigrasian untuk meningkatkan pelayanan publik berbasis digital; dan 6. Meningkatkan kebanggaan lembaga pendidikan dengan mengembalikan nama POLTEKIM dan POLTEKIP menjadi Akademi Imigrasi dan Akademi Ilmu Pemasyarakatan walaupun statusnya tetap D-4.
Dwi Hartono selaku Kepala LPKA Martapura, dalam arahannya kepada seluruh jajarannya, mengajak seluruh pegawai untuk bersiap menyesuaikan diri dengan perubahan struktur organisasi yang kini berada di bawah Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan. “Kita akan menjalankan job desk yang baru dengan penuh komitmen, mengingat perubahan ini dari sebelumnya di bawah Kementerian Hukum dan HAM RI,” ungkapnya.
Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi jajaran LPKA Kelas I Martapura untuk menyambut perubahan dengan semangat baru dalam mendukung pelayanan publik yang lebih baik.
- LPKA Martapura
0 Komentar