NewsIndonesia – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura turut menghadiri kegiatan Pendampingan Teknis Penyelenggaraan Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi serta Penguatan Jejaring Pencegahan dan Pengendalian TBC dan HIV yang digelar oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Selatan pada Selasa (08/10/2024).
Acara ini berlangsung di Swiss-Belhotel Borneo Banjarmasin selama 3 (tiga) hari kedepean yakni Senin - Rabu, 7 - 9 Oktober 2024. Pada pembukaan kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala LPKA Kelas I Martapura, Dwi Hartono, didampingi oleh Jajaran Seksi Perawatan.
Acara ini diawali dengan sambutan dari Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Selatan, Jumadi, yang sekaligus membuka kegiatan secara resmi. Dalam sambutannya, Jumadi menekankan pentingnya kolaborasi antara berbagai pihak dalam memastikan layanan kesehatan yang optimal bagi tahanan, narapidana, dan anak binaan, khususnya dalam hal pencegahan dan pengendalian penyakit menular seperti TBC dan HIV.
Beliau juga menggarisbawahi bahwa dukungan dari Dinas Kesehatan, LSM, serta keterlibatan media dalam penyebaran informasi yang akurat dan edukatif sangat diperlukan untuk mencapai keberhasilan dalam upaya ini.
Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber dari Direktorat Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, M. Hilal, yang memberikan paparan terkait Kebijakan Penyelenggaraan Perawatan Kesehatan dan Rehabilitasi, serta upaya Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular, khususnya TBC dan HIV, bagi tahanan, narapidana, dan anak binaan.
Dalam kesempatan tersebut, M. Hilal menjelaskan langkah-langkah strategis yang telah diambil oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan untuk memastikan kesehatan para penghuni lembaga pemasyarakatan tetap terjaga. Beliau juga menyoroti pentingnya program rehabilitasi dan perawatan berkelanjutan yang melibatkan kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk dinas kesehatan dan LSM, guna menanggulangi penyebaran penyakit menular di lingkungan pemasyarakatan.
- LPKA Martapura
0 Komentar