Search

Semangat Sehat! Pegawai dan Anak Binaan LPKA Martapura Kompak Ikuti Senam Aerobik

NewsIndonesia - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura menyelenggarakan kegiatan senam aerobik yang dilaksanakan di lapangan dalam kantor. Kegiatan ini dimulai dengan apel pagi pegawai yang dipimpin langsung oleh Kepala LPKA, Dwi Hartono. Senam aerobik ini diikuti oleh seluruh jajaran pegawai serta anak binaan, dengan panduan dari tiga instruktur senam profesional dari Martapura, Sabtu (26/10).

Dalam sambutannya, Dwi Hartono menyampaikan bahwa kegiatan senam ini merupakan bagian dari upaya LPKA Martapura dalam menjaga kebugaran jasmani seluruh peserta, baik pegawai maupun anak binaan, sebagai pemenuhan hak kesehatan.

“Kesehatan fisik merupakan pondasi penting bagi semua pihak, terutama bagi anak binaan yang perlu terus dibina untuk menjadi pribadi yang kuat dan sehat. Senam aerobik ini adalah salah satu kegiatan rutin yang kami lakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan seluruh warga di lingkungan LPKA,” ungkapnya.

Senam aerobik ini diikuti dengan penuh semangat oleh seluruh peserta. Terlihat para pegawai dan anak binaan sangat antusias mengikuti setiap gerakan yang dipandu instruktur senam. 

Diharapkan kegiatan senam ini dapat memberikan manfaat yang optimal bagi kesehatan, stamina, dan produktivitas seluruh warga di lingkungan LPKA Kelas I Martapura.

- LPKA Martapura 

0 Komentar