Search

Pemanfaatan Teknologi Digital untuk PNBP, LPKA Martapura Ikuti Arahan Ditjenpas


NewsIndonesia – Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura, Bapak Dwi Hartono, beserta jajaran pejabat struktural menghadiri kegiatan Pengarahan Peningkatan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), pada Senin (17/3).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Bapak Mashudi, yang menekankan pentingnya peran UPT Pemasyarakatan dalam mengoptimalkan sumber daya yang dimiliki guna meningkatkan kontribusi terhadap PNBP. Dalam arahannya, beliau menyampaikan beberapa strategi yang dapat diterapkan di lingkungan Pemasyarakatan, di antaranya:

Pengelolaan dan pemasaran produk warga binaan, dimana UPT Pemasyarakatan dapat mengembangkan serta memasarkan hasil karya warga binaan, seperti kerajinan tangan, batik, mebel, pertanian, perikanan, dan jasa keterampilan lainnya sebagai bagian dari upaya peningkatan PNBP.

Optimalisasi kemitraan dengan pihak ketiga dengan menjalin kerja sama dengan berbagai stakeholder, termasuk pemerintah daerah, swasta, dan UMKM, guna memperluas jangkauan pemasaran dan meningkatkan daya saing produk hasil pembinaan.

Pemanfaatan lahan dan sarana produktif dengan Memaksimalkan aset dan lahan yang tersedia di lingkungan Pemasyarakatan untuk mendukung kegiatan produktif yang berkontribusi terhadap peningkatan PNBP, seperti pertanian terpadu, peternakan, dan budidaya perikanan.

Irjen Pol (Purn) Bambang Giri selaku narasumber utama dalam kegiatan ini menyampaikan gambaran umum mengenai PNBP di berbagai institusi. Beliau menjelaskan bahwa PNBP merupakan salah satu sumber pendapatan negara yang penting, dan setiap institusi, termasuk Pemasyarakatan, harus terus berinovasi untuk mengelola sumber daya yang dimiliki secara optimal. Bambang Giri juga menyarankan agar setiap UPT Pemasyarakatan memanfaatkan teknologi digital untuk meningkatkan efisiensi dan jangkauan pemasaran produk-produk binaan, serta memperluas ruang lingkup pendapatan.

Dengan adanya pengarahan ini, diharapkan LPKA Martapura turut mendukungkebijakan yang telah disampaikan, sehingga mampu berkontribusi lebih besar dalam meningkatkan PNBP Ditjenpas secara nasional. Selain itu, upaya ini juga diharapkan mampu memberikan manfaat jangka panjang bagi warga binaan dalam membangun keterampilan dan kesiapan mereka kembali ke masyarakat dengan bekal yang lebih baik.

- LPKA Martapura

0 Komentar